Prabowo Ambil Gaji Menteri Hanya Hoax Seorang Dahnil


Dahnil Anzar Simanjuntak
Dahnil akhirnya angkat bicara soal informasi yang pernah ia sebar ke publik soal tak diambilnya gaji Prabowo. Ia berdalih, Prabowo memang semula bersikukuh tak ingin mengambil gaji yang dia dapatkan setelah resmi menduduki jabatan sebagai Menteri Pertahanan.

Namun, setelah berkonsultasi dengan pihak Sekretariat Negara, sesuai aturannya Prabowo tetap harus mengambil gaji yang memang sudah jadi haknya itu.

"Jadi Pak Prabowo harus terima, karena setelah disampai pihak Kemenhan, Setneg, dan lain-lain aturannya beliau harus terima gaji yang sudah dialokasikan," kata Dahnil melalui pesan singkat, Jumat (1/11).

Meski begitu kata Dahnil, gaji tersebut tentu tak akan digunakan Prabowo untuk kepentingan pribadi. Prabowo, klaim Dahnil, justru akan mengalokasikan gaji yang dia dapat tersebut untuk pihak-pihak yang lebih membutuhkan.

"Bila kemudian harus digunakan untuk apa, diserahkan kepada Pak Prabowo, makanya beliau menyampaikan akan terima, dan akan diserahkan kepada yang membutuhkan," kata Dahnil.

Dahnil sendiri sempat disindir netizen karena dianggap salah mengklaim bahwa Prabowo tak akan mengambil gaji sebagai menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Lihat juga: Netizen Sindir Jubir Prabowo soal Tak Ambil Gaji Menteri
Melalui akun twitter pribadinya @Dahnilanzar kemarin, Rabu (30/10), Dahnil memastikan Prabowo tidak akan mengambil gajinya sebagai menteri. Kala itu Dahnil berkicau bahwa mantan rival Presiden Joko Widodo di pilpres 2019 lalu itu diklaim berkomitmen untuk mengabdi pada kepentingan bangsa dan negara.

Namun, klaim Dahnil yang sudah dikutip berbagai media massa itu dibantah Prabowo sendiri.

"Masa kita tidak terima gaji. Kita akan terima gaji dan itu kita pakai untuk sebaik-baiknya," kata Prabowo di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (31/10).

Posting Komentar untuk "Prabowo Ambil Gaji Menteri Hanya Hoax Seorang Dahnil "

POPULER SEPEKAN

Muncul Grup Lawak Mirip Warkop DKI, Indro Warkop Marah Hingga Sebut Tak Punya Etika
Masukin Cowok Bangladesh Tidur Bareng Sekamar, Seorang PMI Dipolisikan Majikan
Linda Sahabat Vina Akhirnya Buka Suara usai Pegi Ditangkap
Merpati Kolongan Laku 1,5 Miliyar
 Siswi SMP di Ajibarang Diperkosa Ayah dan Kakak sejak Usia 12 Tahun
Demi Memenuhi Kebutuhan Popok dan Susu Bayi Umur 10 Bulan Dicat Silver Untuk Mengemis
Gadis Belia Jadi Korban Pencabulan Oleh Pegawai Salon di Cipari Cilacap
Aplikasi Penghasil Saldo Dana di Bulan September Terbukti Membayar
Ngaku "Kyai Sakti" Bisa Obati Segala Penyakit, Warga Banyumas Ditangkap Polisi
KARTU PRAKERJA GELOMBANG 69 BERKEMUNGKINAN AKAN DIBUKA SEBENTAR LAGI