Viral ! Efek Sekolah daring, emak-emaknya yang Belajar Kelompok

Sebuah video yang memperlihatkan sekumpulan ibu-ibu sedang berkumpul belajar kelompok viral di media sosial. Diduga, hal tersebut efek sekolah daring.

Video tersebut diunggah ulang oleh akun instagram @memomedsos.

"Efek daring, emak-emaknya yang belajar kelompok," tulis caption pada unggahan tersebut.

Di dalam video terlihat sekitar enam ibu-ibu yang tengah berkumpul di halaman rumah. Di tengah ibu-ibu tersebut terdapat sebuah buku. Diduga, mereka sedang berdiskusi mengenai pelajaran sekolah sang anak.

Salah seorang ibu-ibu yang mengenakan daster coklat terlihat mengajari ibu-ibu yang lainnya. Dia juga terlihat membolak-balikkan buku tersebut. Sementara beberapa ibu-ibu lainnya terdengar berdebat mengenai pelajaran di buku tersebut.

Salah seorang ibu-ibu yang mengenakan daster coklat bercorak bahkan terlihat menggaruk-garuk kepala seperti kebingungan dengan apa yang disampaikan ibu-ibu di depannya.

Unggahan tersebut pun mengundang beragam komentar warganet.

"Emaknya belajar.. anaknya pada mainan ," ujar @renama96.

“Info yang beredar, konon katanya si emak masih rembukan bareng ngerjain tugas sampai sekarang sambil divideoin anaknya,” kata @satriayudhabimantaraa.

“agus daripada bergosip mending berdiskusi tugas anak,” kata @_oktaviaanis.

“mak nya mikir anak nya maen,” ujar @ovinmawlan.

“Ini yang di namakan gotong royong daripada ghibah bae ,” kata @sonyps19.

“Anaknya yang ngerekam,” kata @anazdame.

“Klo gini kan semua akur kan enak…Papa pulang skrg ya ma,” kata @harlybastian.

“Tapi emang positifnya daring kita orang tua jadi bisa belajar lagi. Bisa ngajarin anak juga. Kalau mentok gak bisa jawaban tanya google akhirnya ,” ujar @mayaindahks.

(*)

Posting Komentar untuk "Viral ! Efek Sekolah daring, emak-emaknya yang Belajar Kelompok"

POPULER SEPEKAN

Gambar
Masukin Cowok Bangladesh Tidur Bareng Sekamar, Seorang PMI Dipolisikan Majikan
 Siswi SMP di Ajibarang Diperkosa Ayah dan Kakak sejak Usia 12 Tahun
Muncul Grup Lawak Mirip Warkop DKI, Indro Warkop Marah Hingga Sebut Tak Punya Etika
Linda Sahabat Vina Akhirnya Buka Suara usai Pegi Ditangkap
Merpati Kolongan Laku 1,5 Miliyar
Demi Memenuhi Kebutuhan Popok dan Susu Bayi Umur 10 Bulan Dicat Silver Untuk Mengemis
Gadis Belia Jadi Korban Pencabulan Oleh Pegawai Salon di Cipari Cilacap
KARTU PRAKERJA GELOMBANG 69 BERKEMUNGKINAN AKAN DIBUKA SEBENTAR LAGI
Aplikasi Penghasil Saldo Dana di Bulan September Terbukti Membayar